Jasa Fotografer Jogja

Jasa Fotografer JOGJA


Melayani jasa fotografer Jogja untuk foto prewedding dan wedding, dokumentasi event dan acara liburan, foto produk, company profile, foto wisuda dan album tahunan sekolah.

• Konsultasi GRATIS sebelum memesan

• Bisa request layanan

• Paket harga bisa dinegosiasikan

• Melayani seluruh Jogja

Pihak yang telah bekerjasama dengan kami:

logo kemenparekraf putih

Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif

logo unilever putih

Unilever

logo ugm putih

Universitas Gadjah Mada (UGM)

logo wonderful indonesia putih

Wonderful Indonesia

logo dbs bank putih

DBS Bank

Silakan klik untuk melihat layanan kami:


Paket Jasa Fotografer Jogja

Berikut ini berbagai layanan jasa fotografi yang biasa dikerjakan tim Jasa Foto Jogja:

Foto Prewedding Jogja, Tunangan & Lamaran

Hari-hari menuju pernikahan merupakan momen yang istimewa, sehingga banyak orang ingin mengabadikan kenangan tersebut. Untuk itulah sesi pemotretan calon pengantin sebelum hari pernikahan atau sering disebut foto prewedding diadakan.

Di tahun-tahun belakangan ini, pemotretan prewedding sudah seperti kegiatan wajib bagi pasangan yang akan menikah. Jenis layanan ini adalah paket yang cukup populer di tempat kami.

Jenis Layanan Foto Prewedding

Untuk foto prewedding,ada 2 jenis sesi yang bisa Anda pilih yaitu sesi foto outdoor dan sesi indoor.

1. Foto Prewedding Outdoor

Kelebihannya adalah bisa memilih berbagai lokasi, lebih estetis dan beragam latarnya, serta konsep Anda bisa berinteraksi dengan lokasi. Kelemahannya adalah harus mengejar waktu tertentu, cuaca yang kadang kurang kondusif, ataupun halangan lain di lapangan.

2. Foto Prewedding Indoor atau Studio

Kelebihannya adalah tidak bergantung pada waktu dan cuaca jadi pengambilan foto bisa lebih leluasa. Peralatan dan properti juga lebih mudah dikontrol. Tapi memiliki kelemahan latar yang lebih “seragam” dan kurang natural.

Pemilihan lokasi tersebut biasanya disesuaikan dengan konsep yang Anda inginkan. Tim kami akan membantu mewujudkan keinginan Anda secara profesional dan sesuai dengan kebutuhan Anda.

Selain prewedding, tim produksi kami juga melayani berbagai acara pra-pernikahan misalnya tunangan dan lamaran. Foto hasil prewedding juga bisa kami garap menjadi video undangan pernikahan Anda.

Jika Anda membutuhkan, tim kami juga bisa menyediakan jasa make up untuk acara tunangan, lamaran dan prewedding.

Proses Layanan Foto Pranikah

Sesi foto prewedding kami akan dilakukan berdasarkan konsep yang diinginkan klien. Untuk itu pertama-tama silakan melakukan konsultasi konsep pra-acara melalui CS kami.

Setelah konsep siap dan tim produksi kami melakukan sesi pemotretan, yang dilanjutkan dengan proses editing foto. Proses ini memakan waktu sekitar 7 hari.

Kami akan mengirimkan preview untuk semua foto. Silakan pilih jumlah foto sesuai paket yang Anda pilih, baik foto yang akan dicetak maupun master file yang akan dikirimkan.

Setelah Anda memilih maka kami melakukan proses pencetakan foto untuk print frame/pigura ataupun print buku album.

Untuk keseluruhan foto yang sudah dipilih bisa dikirim lewat:

  • Media fisik seperti DVD atau flashdisk,
  • Secara online lewat Google Drive dan email.

Harga Jasa Foto Prewedding Jogja

Biaya foto prewedding di tim kami akan bervariasi tergantung pada paket yang Anda pilih dan konsep yang Anda inginkan. Pemilihan tersebut akan berpengaruh pada alat yang perlu kami siapkan, lokasi yang dikunjungi, maupun properti yang akan digunakan.

Untuk harga paket kami yang lebih tepat dan paling update bisa langsung Anda tanyakan kepada CS kami. Cukup klik tombol Hubungi berikut ini:

Foto Wedding Jogja

Hari pernikahan adalah salah satu momen yang wajib diabadikan. Kami melayani jasa foto wedding Jogja untuk menjawab kebutuhan Anda. 

Paket jasa foto wedding ini bisa diambil sekaligus dengan prewedding, ataupun terpisah (foto pernikahan saja). Kami melayani semua jenis dokumentasi untuk acara nikah.

Jenis Layanan Foto Wedding

1. Prosesi Pernikahan dengan Upacara Keagamaan

Misalnya akad nikah/ijab kabul bagi muslim, pemberkatan bagi kristiani, dan upacara agama lainnya.

Pengambilan gambar biasanya meliputi foto saat akad, sesi beauty shoot untuk mempelai wanita, sesi berdua maupun bersama keluarga. Umumnya menghabiskan waktu sekitar 3 jam dan bisa dilaksanakan di rumah, masjid maupun gedung pertemuan.

2. Pernikahan dengan Upacara Adat

Misalnya prosesi siraman, sangjit, pemberian seserahan, atau tradisi lainnya.

3. Resepsi / Pesta Pernikahan, dan Ngunduh Mantu

Jika resepsi Anda dilaksanakan di tempat/tanggal berbeda, kami menyediakan paket tersendiri (misal foto saat resepsi saja).

Pengambilan gambar dimulai sejak kedatangan mempelai sampai selesainya resepsi. Biasanya akan memakan waktu 3 jam di gedung atau 4 jam di rumah.

4. Layanan Lainnya

Kami juga melayani jasa video wedding Jogja dan live streaming saat acara berlangsung. Jalannya pernikahan bisa ditayangkan melalui proyektor LCD maupun secara online (lewat Youtube, Zoom, Google Meet). Penambahan kamera untuk menangkap sudut-sudut tertentu juga bisa dikonsultasikan kepada kami.

Jika diperlukan, kami juga menawarkan jasa rias pengantin Jogja.

Proses Layanan Foto Pernikahan Jogja

Pengambilan foto wedding akan mengikuti tema acara pernikahan Anda. Kami sarankan untuk menjelaskan seperti apa konsep Anda saat menghubungi CS kami. Tentunya supaya tim kami bisa menghasilkan gambar yang lebih sesuai dengan acara Anda.

Setelah foto melalui proses editing, kami akan mengirim preview dari semua file. Anda akan mendapat kuota jumlah foto yang bisa dipilih, sesuai dengan paket yang Anda pesan. Untuk foto-foto utama akan kami print dalam bentuk frame/pigura maupun album.

Keseluruhan file foto wedding bisa dikirim secara online lewat email dan Google Drive, ataupun dalam bentuk DVD / flashdisk.

Foto Liburan / Wisata Jogja

Sudah jauh-jauh ke Jogja, pastinya jangan sampai kehilangan momen yang berharga. Tim Jasa Fotografer Jogja akan membantu Anda mengabadikan kenangan liburan bersama keluarga. Untuk klien perusahaan, kami juga biasa mendokumentasikan kegiatan wisata kantor sebagai laporan pertanggungjawaban dana.

Jenis Layanan Foto Wisata

Anda akan mendapat hasil jepretan yang profesional untuk foto liburan Jogja seperti:

  • Outing kantor,
  • Touring dan kopdar komunitas, 
  • Darmawisata sekolah,
  • Outbound dan team building karyawan,
  • Rekreasi atau liburan keluarga,
  • Acara liburan lainnya.

Proses Jasa Dokumentasi Wisata / Liburan

Fotografer kami berdomisili di Jogja dan siap menangani dokumentasi wisata semua destinasi wisata di seluruh wilayah Jogja. Anda cukup menjelaskan rundown/jadwal acara liburan lewat CS kami. Misalnya ke mana saja lokasi yang bakal dikunjungi, berapa orang pesertanya, berapa lama perkiraan wisata, dan info-info lainnya.

Pada Hari H, fotografer kami bisa ikut kendaraan Anda (mobil/bus) atau memakai motor terpisah supaya bisa sampai duluan di lokasi. Hal ini akan kami sesuaikan dengan kebutuhan acara Anda.

Pemotretan akan dilakukan secara candid oleh fotografer kami, tanpa mengganggu acara wisata Anda. Metode ini dilakukan untuk menangkap momen-momen natural Anda. Kami melayani request seperti sesi photoshoot terbatas untuk masing-masing peserta di destinasi wisata dan request lainnya.

Proses editing foto biasanya berkisar 7 hari setelah pengambilan gambar. Kami akan mengirim preview setelah selesai edit.

Jika foto sudah disetujui, kami akan mengirim softcopy foto dengan resolusi maksimal melalui Google Drive atau email. Jika diperlukan, foto juga bisa dikirim lewat DVD/flashdisk maupun di-print.

Layanan Tambahan seputar Wisata

Jika diperlukan, kami juga bisa memberikan layanan tambahan berupa:

  • Jasa jemput bandara dan drop off hotel, maupun sebaliknya (mengantar ke bandara dari hotel),
  • Jasa sewa mobil tanpa/dengan driver untuk wilayah Jogja,
  • Paket all-in private trip Jogja. Kami akan mengurus semua keperluan liburan Anda mulai dari itinerary, transportasi, akomodasi, dan dokumentasi. Jadi Anda tinggal datang dan menikmati liburan di Jogja.

Biaya Jasa Foto Wisata Jogja

Untuk harga paket dokumentasi wisata yang terbaru (tahun ini) bisa Anda minta langsung lewat Whatsapp CS kami lewat tombol di bawah ini.

Biaya belum termasuk akomodasi, tiket masuk destinasi, konsumsi dan transportasi fotografer selama acara. Jasa kami juga tidak meliputi kostum, properti dan makeup.

Foto Dokumentasi Acara / Event Jogja

Dokumentasi acara dalam bentuk foto atau video merupakan salah satu kebutuhan penting saat mengadakan event. Ada berbagai manfaat foto dokumentasi acara:

  • Sebagai bentuk pertanggungjawaban. Sebuah event tentu membutuhkan pendanaan yang tidak sedikit. Foto dan video bisa digunakan sebagai bukti otentik tentang jalannya acara. Misalnya foto pemateri memberikan penjelasan, foto seberapa banyak peserta yang datang, foto interaksi saat acara, dan aspek-aspek lainnya.
  • Untuk digunakan sebagai materi promosi pada acara berikutnya. Tentunya hal ini membutuhkan foto-foto dengan kualitas mumpuni. Itulah alasan event besar selalu melibatkan fotografer profesional dalam jumlah banyak.
  • Sebagai kenangan tersendiri untuk karyawan, tim atau orang yang terlibat. Dokumentasi foto dan video pada acara gathering, reuni, ataupun seminar akan memberi kesan khusus saat seseorang melihatnya. Apalagi jika event Anda dihadiri oleh tokoh penting atau figur publik, tentunya penting untuk diabadikan.

Kemampuan dan pengalaman fotografer akan sangat menentukan bagus tidaknya hasil foto dokumentasi. Apalagi seyogyanya fotografer mengambil foto tanpa mengganggu jalannya acara. Tapi menemukan fotografer yang bisa diandalkan tidaklah mudah, terutama jika Anda tidak mempunyai kenalan/koneksi di dunia fotografi.

Kami menyediakan jasa foto dokumentasi Jogja untuk mengatasi masalah Anda. Tidak hanya berpengalaman dan sudah bekerja sama dengan berbagai brand nasional, fotografer kami pandai berkomunikasi dengan klien secara profesional.

Jenis Layanan Foto Dokumentasi Event

Kami siap untuk mendokumentasikan berbagai jenis acara baik untuk korporasi maupun personal. Beberapa acara kantor yang bisa kami tangani, misalnya:

  • Seminar dan workshop,
  • Gathering kantor,
  • Ulang tahun perusahaan,
  • Brand activation dan event pemasaran lainnya,
  • Rapat tahunan perusahaan,
  • Tanda tangan kontrak kerjasama antar perusahaan,
  • Pameran / expo produk dan jasa perusahaan Anda,
  • Konser, pementasan seni dan pertunjukan lainnya.

Beberapa acara personal atau keluarga yang juga kami tangani, misalnya:

  • Ulang tahun dan anniversary,
  • Arisan dan kumpul trah,
  • Aqiqah,
  • Khitanan,
  • Reuni,
  • Halal bihalal dan syawalan.

Proses Jasa Dokumentasi Acara Jogja

Hal pertama yang perlu Anda lakukan adalah menghubungi Whatsapp CS kami dan menjelaskan kebutuhan event Anda.

Informasi penting yang perlu disampaikan biasanya berupa tanggal acara dan lokasinya. Acara yang membutuhkan foto dokumentasi umumnya dilakukan secara indoor, walaupun kami tidak menolak acara outdoor (misalnya konser dan acara olahraga). Informasi ini penting karena akan mempengaruhi alat yang perlu kami siapkan.

Sesi pemotretan dokumentasi biasanya berlangsung selama 1 hari, kecuali untuk acara tertentu. Setelah itu tim produksi akan melanjutkan ke tahap editing.

Anda akan mendapat preview foto hasil dokumentasi sekitar 7 hari setelah acara. Jika foto sudah oke dan tidak ada revisi lebih lanjut, file master bisa kami kirimkan dalam bentuk DVD/flashdisk ataupun lewat email dan Google Drive.

Anda bisa menyewa jasa dokumentasi jogja dari tim kami dengan biaya yang terjangkau. Silakan klik tombol di bawah ini dan hubungi CS kami untuk paket harga terbaru kami.

Foto Produk Jogja

Jika Anda berjualan produk, baik secara online maupun offline, maka foto produk menjadi aspek penting dalam pemasarannya. Seringkali foto produk adalah hal pertama yang terlihat oleh konsumen. Tentunya akan sulit mempercayai sebuah usaha yang foto produknya saja tidak diambil secara baik, bukan?

Sayangnya membuat foto produk yang profesional tidaklah mudah. Ada banyak hal yang perlu diperhatikan seperti pencahayaan, angle dan hal-hal teknis lainnya. Belum lagi jika Anda ingin menghadirkan tema/konsep tertentu dalam foto.

Perusahaan besar mungkin bisa mempekerjakan fotografer in-house untuk pemotretan produk yang dimiliki. Tapi akan ada berbagai hal yang perlu dipertimbangkan seperti gaji bulanan fotografer, pengadaan alat, studio foto, properti dan lain sebagainya.

Kami menghadirkan solusi yang lebih mudah untuk Anda, yaitu menyewa jasa kami untuk mengambil foto produk. Biayanya lebih hemat karena cukup membayar per foto. Apalagi Anda tidak perlu ada pengeluaran awal untuk alat dan tempat, belum lagi mempelajari cara mengambil foto yang baik.

Jenis Layanan Foto Produk

Paket jasa foto produk Jogja dari kami bisa melayani foto untuk:

  • Produk makanan dan minuman,
  • Produk fashion (baju, hijab, celana, dan pakaian lainnya),
  • Produk skincare dan makeup,
  • Tas, sepatu dan aksesoris pria maupun wanita,
  • Furniture dan produk kerajinan,
  • Dan jenis-jenis produk lainnya.

Selain itu kami juga melayani foto produk untuk keperluan:

  • Katalog produk online shop,
  • Foto produk dengan model,
  • Company profile,
  • Dan keperluan lainnya.

Anda bisa memilih sendiri tema atau konsep yang cocok dengan produk Anda. Jika belum ada, tim kami bisa membantu memberi saran kepada Anda.

Hasil pemotretan fotografi bisa digunakan untuk berbagai keperluan usaha Anda. Misalnya untuk pembuatan brosur, diiklankan, publikasi sosial media dan website, dan lain-lain.

Proses Jasa Foto Produk Jogja

Tahap pertama yang akan kami lakukan adalah persiapan praproduksi. Biasanya langkah ini berupa menentukan konsep/tema foto bersama Anda, menyiapkan properti yang cocok ataupun mencari talent yang sesuai dengan produk.

Sesi pemotretan akan dilakukan dengan treatment khusus. Setiap jenis produk memiliki karakter yang berbeda, untuk itu kami akan menyesuaikan teknik pengambilan gambar, pencahayaan dan retouching sesuai produknya.

Kami siap melayani foto produk untuk seluruh Jogja dan sekitarnya. Lokasi pemotretan produk bisa dilakukan di:

  • Di tempat Anda. Tim kami akan mendatangi lokasi Anda pada jadwal yang disepakati bersama. Silakan melakukan supervisi saat pengambilan gambar supaya sesuai kebutuhan Anda, misalnya ingin menonjolkan detail tertentu. Pastikan Anda menyiapkan produk yang bersih, tempat dengan cahaya yang cukup, dekorasi/properti yang ingin ditampilkan, serta orang yang bisa membantu proses foto.
  • Di tempat kami. Anda cukup mengirim produk ke tempat kami dan kami akan menyiapkan segala sesuatu yang diperlukan untuk sesi pemotretan sesuai konsep Anda.

Setelah pemotretan selesai, kami akan melakukan editing/retouching dan mengirim preview fotonya ke Anda. Silakan cek apakah sudah seperti keinginan Anda.

Jika revisi sudah selesai, Anda bisa memilih file foto produk kami kirim lewat Google Drive/email atau DVD/flashdisk.

Biaya Foto Produk Jogja

Kami menyediakan beberapa paket foto produk yang ramah di kantong Anda yaitu paket reguler, special dan premium.Spesifikasi yang didapat dari setiap paket berbeda sesuai dengan harganya.

Silakan langsung klik tombol di bawah ini dan menghubungi Whatsapp CS kami untuk penjelasan setiap paket dengan harga terbaru.

Foto Company Profile Jogja

Sebuah usaha, baik itu berskala UMKM atau pun perusahaan besar, pastinya ingin lebih dikenal. Salah satu cara untuk mewujudkan tujuan tersebut adalah dengan membuat company profile.

Ada beberapa manfaat utama yang bisa didapat dari company profile:

  • Memperkenalkan usaha Anda ke pihak yang ingin bekerja sama. Misalnya pemerintah setempat, calon investor maupun calon klien dari perusahaan besar. Company profile merupakan media resmi yang terpercaya untuk menampilkan informasi bisnis Anda.
  • Meningkatkan kredibilitas bagi perusahaan Anda. Coba pikirkan, apakah Anda akan mempercayai perusahaan dengan company profile yang dibuat asal-asalan? Adanya company profile akan membuat bisnis Anda lebih tinggi derajatnya di mata klien.
  • Sebagai media promosi. Di zaman serba online ini informasi sangat mudah menyebar. Anda tidak bisa menebak kapan investor ataupun klien perusahaan besar melihat website dan sosial media bisnis Anda. Dengan memasang company profile yang profesional (dalam bentuk file pdf maupun video), Anda meningkatkan peluang terjadinya transaksi untuk usaha Anda
  • Memenuhi kewajiban. Saat ini adanya company profile menjadi keharusan untuk kepentingan pengurusan ijin, pengajuan permodalan maupun aktivitas pengembangan usaha. Anda tentu tidak mau terjegal hanya karena belum punya company profile yang memadai.

Karena banyaknya manfaat yang akan Anda dapat, foto company profile adalah INVESTASI, bukan biaya yang terbuang sia-sia. Saat sudah memilikinya, Anda bisa menunjukkannya kepada pihak lain dan mendapat manfaat terus menerus.

Pembuatan company profile tidak bisa sembarangan karena malah akan membuat bisnis Anda terlihat tidak profesional. Untuk itu kami memiliki 2 layanan company profile Jogja yang bisa membantu Anda: foto company profile dan jasa video company profile Jogja.

Proses Jasa Company Profile Jogja

Pembuatan company profile membutuhkan waktu lebih dibanding layanan foto lain karena prosesnya yang lebih rumit dan tidak bisa sembarangan.

Pertama-tama, silakan konsultasikan kebutuhan Anda lewat CS kami. Beritahukan informasi seputar usaha Anda secara garis besar. Misalnya lokasi kantor dan tempat produksi (jika terpisah), bidang usaha, proses/aktivitas usaha yang biasa terjadi, referensi company profile yang Anda anggap bagus (jika ada), dan lain-lain. CS kami akan membantu Anda dalam menggali informasi-informasi tersebut.

Selanjutnya kami akan memberikan penawaran harga dan negosiasi. Jika diperlukan, proses ini bisa dilakukan melalui meeting langsung supaya kami mengetahui kebutuhan perusahaan Anda dengan lebih detail.

Jika biaya disetujui dan perusahaan Anda sudah memberikan DP, tim kami akan masuk ke pra-produksi. Biasanya tahap ini memakan waktu beberapa hari.

Kami akan melakukan survei ke perusahaan, membuat konsep dasar pengambilan foto dan jadwal/schedule pemotretan. Hal-hal tersebut akan dikonfirmasi kepada perwakilan dari perusahaan Anda.

Kami harapkan pihak Anda bersikap kooperatif sehingga bisa merevisi konsep tersebut, menyiapkan karyawan/pihak yang diperlukan, serta menyiapkan produk/jasa Anda dan tempat produksinya untuk diliput.

Pada Hari H, tim kami akan melaksanakan sesi foto berdasarkan agenda yang sudah dibuat. Misalnya di pagi hari fotografer akan mengambil foto jajaran direksi, lalu dilanjutkan memotret aktivitas di pabrik, dan seterusnya. 

Informasi perusahaan yang biasanya diliput misalnya:

  • Profil usaha/bisnis
  • Foto profil direksi dan komisaris
  • Foto produk atau jasa perusahaan Anda
  • Foto eksterior dan interior kantor
  • Foto proses produksi
  • Foto klien-klien yang pernah bekerja sama dengan usaha Anda
  • Foto untuk annual report

Kami akan mengingatkan perwakilan usaha Anda untuk melakukan supervisi di tahap ini, supaya hasil foto bisa segera dievaluasi demi hasil yang maksimal. Proses ini diusahakan selesai 1 hari saja agar menghemat waktu Anda, kecuali jika lokasinya cukup jauh.

Setelah produksi selesai, tim kami akan melanjutkan dengan pengeditan foto dan pembuatan desain juga (jika Anda membutuhkan). Proses editing ini penting dilakukan supaya foto yang dihasilkan tetap sesuai dengan konsep company profile Anda. Kami menggunakan berbagai macam software seperti Adobe Lightroom, Adobe Illustrator dan Corel Draw (untuk foto+desain). Tahap ini setidaknya memakan waktu 7 hari.

Tim kami akan mengirim preview untuk dicek oleh pihak Anda. Setelah revisi dilakukan dan semua sesuai kebutuhan Anda, kami akan memberikan final file foto, print out dengan frame, maupun buku company profile yang sudah didesain.

Biaya Foto Company Profile Jogja

Kami menawarkan beberapa jenis paket seputar company profile:

  • Foto saja,
  • Foto beserta desain (company profile siap pakai),
  • Video company profile.

Paket tersebut memiliki harga yang berbeda-beda tergantung jenis company profile yang ingin dibuat (cetak atau video), skala usaha, lokasi Anda, dan faktor-faktor lainnya.

Selengkapnya tentang biaya jasa company profile kami, silakan tanyakan langsung daftar harga terbarunya lewat Whatsapp CS kami. Klik tombol berikut ini.

Foto Wisuda Jogja

Wisuda adalah salah satu momen paling berkesan di masa-masa kita menempuh pendidikan. Kerja keras selama bertahun-tahun seakan terbayar di acara tersebut.

Momen puncak perjuangan kita ini sering digunakan untuk berkumpulnya keluarga, famili, dan sahabat. Tentunya momen kebahagiaan dan kebersamaan ini penting untuk diabadikan. Maka dari itu jangan sampai Anda kecewa karena memakai jasa foto wisuda yang kurang berkualitas.

Jenis Layanan Foto Wisuda

Tim produksi kami sudah berkecimpung di dunia fotografi selama lebih dari 10 tahun. Kami melayani foto wisuda untuk institusi (misalnya acara wisuda TK / SD / SMP / SMA / Universitas) maupun untuk personal.

Paket foto wisuda Jogja untuk personal yang bisa dipilih yaitu foto wisuda outdoor dan foto indoor.

1. Foto Wisuda Outdoor

Jika Anda merasa kesulitan mencari studio, pengambilan foto wisuda bisa dilakukan di rumah ataupun lokasi lain yang Anda pilih. Tim kami akan membawa peralatan ke lokasi tersebut.

Ada banyak kelebihan memilih foto wisuda outdoor, misalnya:

  • Hasil foto lebih indah dan menarik. Foto wisuda luar ruang bisa dilakukan dengan menyesuaikan konsep yang Anda inginkan. Misalnya dibuat seolah ada alur cerita tertentu, atau menggunakan alat-alat tambahan seperti drone.
  • Lebih hemat. Orang yang difoto jumlahnya bebas selama masih dalam durasi sesi foto. Tentu berbeda dengan foto wisuda indoor yang dibatasi luas studio. Jadi saat sesi foto outdoor, Anda bisa melakukannya bersama teman-teman sekaligus dan biayanya dibagi bersama.
  • Bebas memilih tempat. Sesi pemotretan bisa dilakukan di tempat yang memberi banyak kenangan pada Anda. Misalnya ruang kelas, gedung pusat kampus, aula tempat wisuda dilaksanakan, taman dekat kampus Anda, atau tempat-tempat lain yang sering Anda datangi untuk menghabiskan waktu.
  • Sebagai kenangan terakhir. Tidak jarang sesi foto wisuda outdoor dilakukan bersama teman-teman Anda. Bisa saja momen ini menjadi salah satu aktivitas terakhir yang Anda lakukan bersama-sama. Ketika Anda sudah beranjak dari lingkungan kuliah/sekolah dan merasa rindu dengan masa-masa tersebut, foto wisuda Anda akan sedikit menyembuhkannya.

Tapi seperti halnya foto prewedding outdoor, sesi foto wisuda ini memiliki kelemahan:

  • Harus mengejar waktu. Pencahayaan foto outdoor utamanya berasal dari matahari. Cahaya yang paling sesuai biasanya di pagi hari ataupun sore hari. Jika sudah terlalu siang maka akan menyebabkan foto menjadi overexposure (terlalu terang) dan kurang indah. Maka dari itu waktu untuk pemotretan akan terbatas.
  • Sangat bergantung pada cuaca. Tergantung musimnya, faktor ini bisa sangat berpengaruh. Misalnya cuaca berawan yang menyebabkan cahaya kurang terang, atau tiba-tiba turun hujan dan angin kencang yang akan mengacaukan sesi pemotretan. Sebagian problem tersebut bisa diatasi dengan peralatan, tapi tentu saja hasilnya tidak akan maksimal seperti saat cuaca sedang baik.
2. Foto Wisuda Indoor

Untuk Anda yang ingin sesi pemotretan yang lebih konsisten dan bisa diandalkan, maka bisa memilih paket foto wisuda studio.

Kelebihan sesi indoor adalah tidak terpengaruh cuaca dan cahaya di luar, karena studio sudah diatur sedemikian rupa untuk siap digunakan kapanpun. Anda tinggal datang bersama keluarga dan teman sesuai waktu booking.

Kekurangan sesi ini adalah jumlah orang yang bisa berfoto bersama akan terbatas, sesuai luas studionya. Dekorasi dan suasana pemotretan juga dibatasi, biasanya hanya ada 2-4 background saja.

Biaya Jasa Wisuda Jogja

Untuk informasi lebih lengkap tentang masing-masing paket bisa Anda tanyakan langsung lewat Whatsapp CS kami. Biaya sudah termasuk jasa edit dan print foto ((bonus frame untuk paket tertentu).

Cukup klik tombol Hubungi di bawah ini.

Foto Yearbook / Buku tahunan / Album Kelas Jogja

  • jasa foto buku tahunan sekolah jogja yearbook album kelas

Masa-masa sekolah adalah salah satu momen yang paling berkesan dalam hidup kita. Untuk itu banyak siswa sekolah yang ingin mengabadikan masa SD / SMP / SMA lewat buku tahunan sekolah untuk dijadikan kenangan-kenangan.

Untuk mempermudah terwujudnya buku tahunan, kami menyediakan jasa pembuatannya. Mulai dari pengambilan foto, hingga desain dan cetak buku album.

Produksi album kelas tergolong cukup rumit karena melibatkan peserta dalam jumlah banyak. Konsep yang sudah matang sangat diperlukan. Karena itu kami sarankan berkonsultasi secara menyeluruh kepada tim kami seputar tema dan proses produksi nantinya.

Jenis Layanan Foto Buku Tahunan Jogja

Ada 2 pilihan standar untuk lokasi paket foto buku tahunan:

1. Foto Indoor

Seorang pelajar menghabiskan waktu paling banyak di sekolah. Jadi tidak ada salahnya memanfaatkan ruang kelas untuk foto yearbook.

Ada berbagai konsep yang bisa dilakukan misalnya bermain di kelas, foto casual dengan background suasana kelas, berolahraga di lapangan sekolah, dan lain sebagainya.

2. Foto Outdoor

Album kelas bisa menjadi sangat berkesan dengan mengambil konsep dan lokasi luar ruang. Misalnya camping di area hutan, traveling di pantai, kerja bakti di kampung sekitar, dan tempat lainnya.

Lokasi bisa dipilih sendiri atau mengikuti pilihan tim produksi. Begitu pula dengan konsep yang ada misalnya tema vintage, adventure, casual, semi-formal atau tema-tema lainnya. Mohon untuk mempersiapkan sendiri properti dan kostum/outfit yang akan digunakan.

Silakan konsultasikan terlebih dahulu seputar konsep yang ingin dipilih, jadwal, dan transportasi lewat CS kami supaya pembuatan album kelas bisa terlaksana dengan lancar. Klik tombol berikut untuk terhubung dengan Whatsapp kami.

Jasa Fotografi Jogja berdasarkan Request

  • jasa fotografer jogja berdasarkan permintaan

Setiap orang memiliki kebutuhan yang berbeda. Saat ingin menyewa jasa fotografer, paket layanan yang sudah ada mungkin tidak sesuai dengan keperluan Anda. Untuk itu Anda bisa mengkonsultasikannya kepada kami, bahkan SEBELUM menyewa jasa kami. 

Tim Jasa Fotografi Jogja melayani permintaan foto yang disesuaikan dengan kebutuhan atau keinginan Anda, misalnya:

  • Foto personal seperti foto headshot, close up dan candid,
  • Foto keluarga,
  • Foto dari udara dengan drone,
  • Dan foto lainnya yang Anda perlukan.

Lokasi untuk sesi pemotretan bisa dilakukan di seluruh wilayah Jogja sesuai kebutuhan Anda. Misalnya di tempat Anda (misalnya di rumah atau kantor), tempat lain (gedung pertemuan, sekolah, dan lainnya), maupun di luar ruang/outdoor (misalnya destinasi wisata).

Jenis pekerjaan, konsep/tema foto, lokasi, tanggal pengerjaan bisa dinegosiasikan sesuai kemampuan Anda sebagai klien dan kami sebagai tim produksi.

Request lain yang membutuhkan tambahan tenaga dan peralatan (misalnya penambahan kamera yang meliput, sewa drone dan alat lainnya) juga bisa dilakukan dengan tambahan biaya tertentu yang bisa Anda negosiasikan.


Jasa Fotografer Freelance Jogja

  • jasa fotografer freelance jogja

Tim Jasa Fotografer Jogja menyediakan layanan fotografer freelance dan videografer freelance. Berbeda dengan fotografer tetap yang perlu digaji per bulan, Anda cukup membayar per project ketika membutuhkan jasa kami saja. Tentunya lebih hemat dibanding membayar terus per bulannya bukan?

Ada beberapa tingkat fotografer freelance berdasarkan istilah kami:

  • Level bronze atau amatir, misalnya anak sekolah/kuliah yang sedang belajar fotografi. Bisa jadi hasil jepretannya bagus tapi belum pernah menangani klien berbayar, jadi hasil kerjanya belum tentu bisa memenuhi standar.
  • Level silver yaitu tenaga profesional dengan 1-5 tahun pengalaman. Biasanya sudah pernah bekerja di suatu perusahaan atau production house. Fotografer di tingkat ini sudah bisa menghasilkan karya yang sesuai dengan standar industri.
  • Level gold atau fotografer profesional dengan pengalaman lebih dari 5 tahun. Posisinya sebagai team leader ataupun fotografer utama dalam sebuah tim produksi. Fotografer ini sudah terbiasa berkomunikasi dengan klien korporasi atau instansi dan memiliki profesionalitas tinggi. Di atas tingkat ini tentu ada level yang lebih tinggi, tapi fotografer level ‘dewa’ biasanya sulit di-booking jasanya dan membutuhkan dana yang tidak terjangkau klien kebanyakan.

Tim Jasa Foto Jogja sudah berkecimpung di dunia fotografi sejak tahun 2010. Kami memiliki tenaga-tenaga produksi dari level silver dan gold yang sudah berpengalaman menangani klien dari berbagai instansi nasional di Indonesia.

Karena menggunakan sistem kerja freelance, kami tidak terikat pada jam kerja. Tim kami siap bekerja sesuai dengan kesepakatan bersama Anda. Misalnya pengambilan gambar di akhir pekan atau di malam hari, di dalam kota maupun di luar kota.

Kami juga memiliki peralatan fotografi dan videografi yang cukup seperti kamera mirrorless, lighting, kamera broadcast, drone, dan alat lain yang dibutuhkan untuk melayani kebutuhan Anda.


Dokumentasi Aktivitas Jasa Fotografer Jogja

jasa videografer jogja
sewa video shooting di jogja
harga jasa video shooting jogja
jasa video di jogja
video shooting yogyakarta
paket video shooting jogja

Cara Pesan Jasa Foto Jogja

1

Konsultasi Sebelum Memesan

Kami menganjurkan Anda untuk berkonsultasi terlebih dahulu sebelum memesan jasa kami. Tim kami dengan senang hati akan memberi saran, terutama jika Anda masih bingung dengan konsep foto yang diinginkan.

CS kami akan membantu Anda menggali tema sesi pemotretan, foto apa saja yang akan diproduksi, jadwal Anda ataupun rundown acara Anda, dan hal-hal lain yang kami butuhkan.

Atau jika Anda memiliki request khusus, langsung saja utarakan kepada kami. Informasi tersebut akan mempermudah kami merancang tahap produksi.

Silakan klik tombol di halaman ini untuk terhubung dengan CS kami.

2

Booking Tanggal

Setelah Anda merasa jasa kami akan sesuai dengan kebutuhan Anda, silakan segera melakukan transaksi awal.

Pemberian DP ini berfungsi untuk booking tanggal kepada tim kami.

3

Sesi Produksi di Lokasi

Tim Jasa Fotografer Jogja akan melaksanakan sesi pemotretan sesuai dengan schedule foto. Kami mohon untuk menyediakan pendamping dari pihak Anda supaya bisa langsung mengecek hasil foto.

Proses yang terjadi bisa cukup beragam tergantung dengan layanan yang Anda pilih.

4

Proses Review

Setelah pengambilan foto dilakukan, Anda bisa melakukan pelunasan sisa biaya.

Kami akan melakukan editing dan retouching foto yang sudah diambil. Setidaknya 7 hari setelah sesi produksi, kami akan memberikan preview/pratinjau hasil foto. Anda bisa meminta revisi minor sebanyak 1 sesi. Anda juga bisa memilih foto-foto mana saja yang akan melalui proses printing foto (jika ada).

5

Proses Akhir

Jika foto sudah dikonfirmasi dan Anda sudah setuju dengan hasilnya, kami akan melakukan proses finishing. Biasanya ini meliputi pencetakan foto dalam frame maupun album foto (jika diperlukan).

Kami akan mengirim hasil akhir yang sudah jadi. Pengiriman bisa secara online (email dan Google Drive) ataupun dikirim DVD/flashdisk bersama foto cetak. Anda bisa memilih cara mana yang dirasa lebih praktis.

Berkas foto Anda akan kami simpan selama beberapa waktu untuk backup bila Anda membutuhkannya di kemudian hari.


Kenapa Order Jasa Fotografi di Sini?

Gratis Konsultasi

Berbeda dari jasa fotografi lain, Anda bisa berkonsultasi SEBELUM memesan jasa kami.

Gratis konsultasi seputar jasa fotografi dan videografi yang Anda butuhkan.

Harga Terjangkau

Jika budget Anda terbatas, jangan ragu untuk berkonsultasi.

Masing-masing paket layanan kami memiliki beberapa tingkat harga. Paket yang ada bisa dinegosiasikan dan fasilitas yang kami berikan akan menyesuaikan dengan budget tersebut.

Bisa Request

Kami siap melayani berbagai permintaan khusus dari Anda.

Misalnya konsep/tema tertentu, lokasi di Jogja maupun luar Jogja, penambahan alat khusus (kamera, drone, dll), atau permintaan lainnya..

Tim kami akan membantu dalam proses negosiasi agar dana yang Anda miliki dan request yang Anda inginkan bisa berjalan beriringan.

Berpengalaman

Selama bertahun-tahun, tim produksi kami telah berpengalaman menggarap proyek-proyek fotografi dan video shooting dari bermacam-macam instansi di berbagai daerah Indonesia.

Jadi Anda tidak perlu khawatir lagi terhadap hasil foto yang akan Anda dapat.

Jasa kami telah diakui kualitasnya oleh Unilever, DBS Bank, Wonderful Indonesia, Kementerian Pariwisata dan Perekonomian Kreatif, dan UGM.

Tidak Perlu Repot

Cukup hubungi kami lewat WA dan CS kami akan akan menggali informasi yang dibutuhkan.

Pada Hari H, serahkan pada tim produksi dan mempercayakan hasilnya pada kami.

Jangkauan Seluruh Indonesia

Anda bisa memilih lokasi sesi pemotretan baik di Jogja, di luar pulau Jawa, atau di luar negeri sekalipun.

Tim kami sudah menerima klien dari seluruh wilayah Indonesia. Jadi di manapun lokasi Anda, kami akan berusaha menjangkaunya.


Informasi Alamat & Kontak Jasa Foto Jogja

Kantor kami berada di provinsi Yogyakarta, berikut ini informasi kontak Jasa Fotografer Jogja:

Alamat: Jl. Kadirojo 1 No.12, Kadirojo II, Purwomartani, Kec. Kalasan, Yogyakarta, Daerah Istimewa Yogyakarta 55571

Jam Operasional: 10.00-17:00


Pertanyaan seputar Sewa Fotografer Jogja

Berikut ini pertanyaan-pertanyaan yang sering diajukan oleh calon klien kami:

Apa saja Layanan di Jasa Fotografer Jogja?

Layanan standar Tim Jasa Fotografer Jogja sebagai berikut:

  • Foto dokumentasi acara (misalnya event kantor/sekolah/kampus, ulang tahun, wisuda, khitanan, wisata, dan lain-lain),
  • Foto prewedding dan wedding,
  • Foto produk baik makanan-minuman, fashion, maupun produk lainnya
  • Foto company profile,
  • Foto lainnya yang bisa dinegosiasikan sesuai kebutuhan Anda.

Selain jasa fotografi, kami juga memiliki jasa video shooting dan jasa rias wajah jika Anda membutuhkannya.

Khusus acara wisata, kami bisa membantu untuk:

  • Penyewaan mobil Jogja (tanpa maupun dengan driver),
  • Jasa antar jemput dari bandara ke hotel di Jogja, maupun sebaliknya,

Paket all-in-one wisata Jogja.

Bagaimana Cara Pemesanan di Sini?

Anda tinggal menghubungi Whatsapp CS kami dan berkonsultasi tentang kebutuhan fotografi Anda.

Setelah menentukan tanggal, Anda bisa memberi DP untuk booking tanggal tersebut. DP tidak dapat dikembalikan jika melakukan cancel.

Tim produksi kami akan datang ke lokasi pada Hari H untuk melakukan sesi pemotretan. Hasil foto akan melalui proses retouching selama minimal 7 hari setelah produksi.

Anda akan mendapat preview foto untuk dicek. Jika tidak ada revisi lebih lanjut, kami akan segera mengirim hasil final lewat Google Drive/email ataupun DVD/flashdisk.

Apakah bisa Konsultasi Sebelum Menyewa Jasa Foto Jogja?

Bisa. Tidak seperti sebagian jasa fotografer lainnya, Anda bisa mengkonsultasikan kebutuhan Anda sebelum memberi DP kepada tim kami.

Kami memahami bahwa tiap project akan berbeda-beda. Masing-masing klien memiliki keperluan dan keinginan yang berbeda-beda. Tim kami akan berusaha mengakomodasi perbedaan-perbedaan tersebut sebisa mungkin.

Apa Saya bisa Memilih Sebelum Foto Dicetak?

Bisa. Kami akan memberi kesempatan preview atau pratinjau setelah sesi pemotretan ataupun sesi editing. Anda bisa memilih foto yang Anda inginkan sebelum kami melakukan proses pencetakan foto.

Berapa Harga Paket Jasa Fotografer Jogja?

Harga layanan kami bisa berbeda-beda tergantung kebutuhan Anda. Masing-masing layanan memiliki paket dengan tingkat harga yang berbeda.

Harga sewa fotografer Jogja juga bisa berubah karena request tambahan, transportasi, akomodasi dan konsumsi fotografer.

Untuk pricelist terbaru bisa langsung Anda minta ke CS kami.

Berapa Lama Pengerjaan Jasa Fotografer Jogja?

Proses pengerjaan bisa berbeda-beda tergantung layanan yang dipilih dan request Anda.

Misalnya pemotretan standar berlangsung 1 hari, lalu hasil editing foto kami kirim 7 hari setelah sesi produksi. Jika ditambah dengan paket video shooting maka membutuhkan sekitar 4 minggu. Tentunya masih ditambah waktu revisi (jika ada).

Selain itu penggarapan company profile akan membutuhkan waktu lebih banyak. Pematangan konsep company profile lebih rumit agar sesuai dengan image yang diinginkan.

Jadi lama pengerjaan harus dilihat per kasus karena tiap project akan berbeda. Silakan hubungi CS kami dan berkonsultasi untuk mendapat estimasi pengerjaan yang lebih tepat.

Daerah Mana saja yang Dilayani oleh Jasa Fotografer Jogja?

Tim produksi kami sudah menggarap pekerjaan dari berbagai daerah di seluruh Indonesia, baik di Jawa maupun luar Jawa.

Untuk wilayah Jogja sendiri, kami melayani semua daerah yang ada di DIY. Berikut ini daftarnya:

Daerah Pelayanan di DIY/Daerah Istimewa Yogyakarta

Kota Jogja (Kodya)

Kecamatan Danurejan, Gedongtengen, Gondokusuman, Gondomanan, Jetis, Kotagede, Kraton, Mantrijeron, Mergangsan, Ngampilan, Pakualaman, Tegalrejo, Umbulharjo, Wirobrajan

Kabupaten Sleman

Kecamatan Berbah, Cangkringan, Gamping, Godean, Kalasan, Minggir, Mlati, Moyudan, Ngaglik, Ngemplak, Pakem, Prambanan, Seyegan, Kota Sleman, Tempel, Turi

Kabupaten Bantul

Kecamatan Bambanglipuro, Banguntapan, Kota Bantul, Dlingo, Imogiri, Jetis, Kasihan, Kretek, Pajangan, Pandak, Piyungan, Pleret, Pundong, Sanden, Sedayu, Sewon, Srandakan

Kabupaten Kulon Progo

Kecamatan Galur, Girimulyo, Kalibawang, Kokap, Lendah, Nanggulan, Panjatan, Pengasih, Samigaluh, Sentolo, Temon, Wates

Kabupaten Gunung Kidul

Kecamatan Panggang, Purwosari, Paliyan, Saptosari, Tepus, Tanjungsari, Rongkop, Girisubo, Semanu, Ponjong, Karangmojo, Wonosari, Playen, Patuk, Gendangsari, Nglipar, Ngawen, Semin


Informasi dari Jasa Fotografer Jogja

Kami memiliki tim produksi (fotografer, videografer dan asisten produksi) yang berdomisili di wilayah Daerah Istimewa Yogyakarta. Saat ini kami juga berkantor pusat di Jogja. Untuk itu kami akan memberi beberapa tips seputar kota Jogja yang sarat akan budaya ini.

Tempat-tempat di Jogja yang sering Digunakan untuk Pemotretan Prewedding

Ingin melakukan pemotretan prewedding tapi tidak ingin menghamburkan banyak uang? Foto prewedding bisa dilaksanakan tanpa perlu mengeluarkan biaya yang banyak, lho! Salah satu tips untuk menghemat biaya adalah dengan memilih tempat yang tepat.

Sebaiknya pilih lokasi yang bisa dijangkau dengan mengendarai motor. Dengan begitu biaya sewa mobil untuk membawa tim produksi dan peralatan bisa dihemat. Apalagi kalau mengingat biaya akomodasi, bensin dan konsumsi yang perlu dikeluarkan untuk sesi pemotretan di luar kota. Jadi ada banyak biaya yang bisa dihilangkan di sini.

Jika berminat dengan lokasi yang dekat, berbagai tempat bisa dieksplorasi. Misalnya taman di kompleks perumahan, museum, hingga stasiun tua atau ruang publik yang sudah tidak beroperasi.

Tempat yang memiliki kenangan tersendiri juga bisa dipilih untuk pemotretan. Misalnya tempat pertama kali berkenalan, tempat kencan pertama kali, atau kenangan lainnya. Jika dulu teman sekampus, maka foto prewedding bisa menggunakan konsep kembali menjadi “anak kuliah” lagi.

Jika ingin konsep yang lebih romantis tanpa mengeluarkan banyak uang, Jogja penuh dengan tempat-tempat yang estetis tapi tetap hemat biaya. Berikut ini beberapa alternatif tempat untuk dipertimbangkan sebagai lokasi photo shooting untuk prewedding:

Pantai Parangtritis

Parangtritis sudah menjadi salah satu destinasi paling dikenal di Jogja sejak lama. Tempat wisata ini memiliki hamparan gumuk pasir yang sering digunakan untuk sesi pemotretan prewedding. Sangat cocok jika ingin konsep outdoor yang simple dan romantis, baik menggunakan pakaian kasual maupun formal (gaun dan jas).

Kalibiru

Tempat wisata di daerah Kulon Progo yang sering di-booking untuk foto prewedding. Destinasi ini baru beberapa tahun ini terkenal namanya, terutama berkat pengguna Instagram yang banyak mengunggah foto-foto di tempat ini melalui akun mereka.

Poin istimewa dari lokasi ini adalah adanya spot gardu pandang yang cukup tinggi. Saat cuaca sedang cerah dan tidak ada awan, pemotretan di sini bisa menghasilkan foto prewedding dengan latar alam sekitar sampai puluhan km jauhnya.

Soragan Castle

Lokasi ini cocok untuk pasangan yang ingin pemotretan dengan konsep luar negeri. Tempat wisata yang mewah dan klasik ini berada di Kasihan, Bantul. Eksterior maupun interiornya dibuat sangat menyerupai kastil Eropa di abad pertengahan.

Tapi jangan salah, kastil ini sebenarnya adalah sebuah restoran bernama Gubug Makan Mang Engking. Jadi pastikan mengurus pemesanan tempatnya dulu jika ingin melakukan foto prewedding di sini.

Hutan Pinus Mangunan

Bertempat di daerah Dlingo Bantul, hutan pinus ini juga terkenal berkat foto-foto instagramable. Lokasi ini bernuansa alam dan cocok untuk konsep prewedding yang syahdu. Jika beruntung, ada kabut yang muncul di pagi hari atau setelah hujan sehingga memberi efek yang lebih dramatis dan misterius pada foto.

Tempat-tempat Wisata yang Cocok untuk Berfoto saat Liburan di Jogja

Ada beragam spot menarik untuk dikunjungi jika Anda berlibur di Jogja, baik itu tempat wisata yang sudah ada sejak lama maupun destinasi baru. Tim Jasa Fotografer Jogja akan memberikan daftar lokasi wisata jika Anda dan keluarga suka berfoto.

Tempat wisata budaya yang cocok untuk berfoto, misalnya:

  • Malioboro
  • Keraton Yogyakarta
  • Taman Sari
  • Benteng Vredeburg
  • Kota Gede dan bangunan-bangunan tua di sana
  • Candi Prambanan
  • Ratu Boko

Untuk kawula muda, ada banyak sekali tempat yang dulunya tersembunyi tapi ngetren di Instagram beberapa tahun belakangan, misalnya:

  • Kali Kuning di kawasan lereng Gunung merapi
  • Hutan pinus Pengger
  • Kebun buah Mangunan
  • Gua Jomblang
  • Kalibiru
  • Waduk Sermo
  • Tebing Breksi
  • Pantai Pok Tunggal
  • Pantai Nguluran

DAFTAR ISI