Ukuran Kaca Standar dan Tebalnya

Ukuran Kaca Standar dan Tebalnya

Workshop pengrajin kaca kami sering ditanyai berapa ukuran kaca per lembar, ukuran kaca lembaran ataupun tebal kaca jendela yang digunakan.

Kaca memiliki peranan tersendiri dalam konstruksi bangunan. Jika Anda belum berpengalaman dalam bidang tersebut, konstruksi yang membutuhkan kaca bisa menjadi pemikiran tersendiri.

Maka dari itu, jika sebelumnya kami menulis tentang macam macam kaca dan sifatnya, artikel kali ini akan membahas ukuran kaca standar dan tebal kaca jendela.

Jenis kaca yang berbeda seringkali tersedia dalam ukuran yang berbeda. Contohnya pabrik hanya menyediakan ukuran kaca tempered dalam 1 jenis ukuran saja, sementara ukuran kaca nako atau ukuran kaca riben per lembar bisa tersedia dalam berbagai ukuran.

UKURAN KACA

ukuran kaca standar

Sebelum membuat kaca pembatas kamar mandi, dinding kolam, pegangan balkon ataupun konstruksi lainnya yang membutuhkan kaca, sangat penting untuk mengetahui ukuran standar kaca yang ada.

Anda baru akan bisa menghitung berapa lembar kaca yang dibutuhkan dan berapa budget yang perlu disiapkan jika sudah mengetahui ukuran kaca yang tersedia.

Sebagai contoh, workshop kami menawarkan pembuatan kaca sebagai media lukisan dengan ukuran tebal kaca 5mm, 8mm, dan 10mm. Kaca yang ketebalannya berbeda tentu memiliki harga yang berbeda-beda.

Perbedaan ukuran kaca dan tebal kaca berpengaruh tidak hanya pada harga karya yang kami tawarkan, tapi juga pada model jendela kaca patri yang bisa dikerjakan.

Untuk itulah mari kita tengok ukuran kaca yang tersedia di pasaran saat ini.

1. Ukuran Kaca Polo

ukuran standar tebal kaca

Disebut juga kaca bening, kaca transparan, clear glass ataupun float glass/floating glass.

Kaca polos sangat populer karena jenis ini tersedia dalam berbagai ukuran kaca. Contoh penggunaanya adalah sebagai kaca jendela, perabot rumah tangga, hiasan/kerajinan, hingga lukisan kaca Naturalisme. Untuk media seni, biasanya teknik yang digunakan tidak jauh berbeda dari teknik melukis tembok untuk mural.

BACA JUGA  Cara Melukis Kaca Jendela
Jenis KacaTebal KacaUkuran Kaca (inci)Ukuran Kaca (cm)
Kaca Polos2 mm48″ x 20″122cm x 50,8cm
Kaca Polos3 mm60″ x 48″153cm x 122cm
Kaca Polos5 mm60″ x 48″153cm x 122cm
Kaca Polos5 mm72″ x 48″183cm x 122cm
Kaca Polos5 mm72″ x 52″183cm x 132cm
Kaca Polos5 mm80″ x 36″203cm x 91,5cm
Kaca Polos5 mm80″ x 40″203cm x 102cm
Kaca Polos5 mm80″ x 60″203cm x 153cm
Kaca Polos5 mm96″ x 72″244cm x 183cm
Kaca Polos5 mm120″ x 84″305cm x 214cm
Kaca Polos8 mm120″ x 84″305cm x 214cm
Kaca Polos10 mm120″ x 84″305cm x 214cm
Kaca Polos12 mm120″ x 84″305cm x 214cm
Tabel ukuran & tebal kaca bening (floating glass)

2. Kaca Cermin

ukuran standar kaca per lembar

Ada yang menyebut kaca ini dengan istilah kaca reflektif, mirror glass ataupun kaca stropsol. Biasanya kaca cermin digunakan untuk kaca jendela, pintu ataupun curtain wall.

Ukuran standar kaca per lembar untuk jenis ini hanya tersedia dalam beberapa jenis ukuran dan ketebalan.

Jenis KacaTebal KacaUkuran Kaca (inci)Ukuran Kaca (cm)
Kaca Cermin3 mm60″ x 48″153cm x 122cm
Kaca Cermin5 mm60″ x 48″153cm x 122cm
Kaca Cermin5 mm72″ x 48″183cm x 122cm
Kaca Cermin5 mm96″ x 72″244cm x 183cm
Kaca Cermin5 mm120″x84″305cm x 213cm
Tabel ukuran & tebal kaca cermin (mirror glass)

3. Kaca Es

ukuran tebal kaca

Kaca es atau frosted glass lebih cenderung digunakan sebagai kaca dekoratif. Kaca ini sangat bermanfaat dalam membuat cahaya yang masuk menjadi lembut sehingga ruangan terlihat indah.

Karena kegunaan dekoratif tersebut, biasanya kaca jenis ini tidak terlalu sering digunakan dan hanya tersedia dalam 2 ukuran kaca.

Jenis KacaTebal KacaUkuran Kaca (inci)Ukuran Kaca (cm)
Kaca Es3 mm60″ x 48″153cm x 122cm
Kaca Es5 mm84″ x 48″213cm x 122cm
Tabel ukuran & tebal kaca es (frosted glass)

4. Kaca Warna

Sering disebut juga dengan tinted glass atau kaca panasap. Berkebalikan dari kaca es, kaca warna populer digunakan di area kantor dan pertokoan.

tebal kaca

Keistimewaan kaca yang satu ini adalah dapat menyerap panas dengan baik sehingga cocok digunakan sebagai dinding kaca (curtain wall) atau kaca untuk jendela yang cukup besar. Dengan memasang kaca warna, ruangan bisa lebih dingin dibandingkan menggunakan kaca biasa.

BACA JUGA  Variasi Kaca Jendela (Macam-macam Model, Bentuk & Bahan)

Karena cukup populer, kaca warna tidak hanya tersedia dalam berbagai ukuran kaca, tapi juga memiliki bermacam-macam pilihan warna.

Perlu dicatat bahwa semakin tebal kaca ini, maka warnanya akan semakin gelap. Kemampuan menyerap panasnya juga akan semakin tinggi sehingga berpengaruh pada harganya.

Ada banyak warna yang bisa dipilih untuk jenis kaca satu ini (tergantung pada pabrik yang memproduksi), tapi di sini kami akan menuliskan beberapa saja ukuran dan warna yang biasanya dipakai.

Jenis Kaca WarnaTebal KacaUkuran Kaca (inci)Ukuran Kaca (cm)
Dark Grey3 mm60″ x 48″153cm x 122cm
Dark Grey5 mm60″ x 48″153cm x 122cm
Dark Grey5 mm72″ x 48″183cm x 122cm
Dark Grey5 mm80″ x 36″203cm x 91,5cm
Dark Grey5 mm80″ x 40″203cm x 102cm
Dark Grey5 mm96″ x 72″244cm x 183cm
Dark Grey5 mm120″x84″305cm x 213cm
Dark Grey6 mm120″x84″305cm x 213cm
Dark Grey8 mm120″x84″305cm x 213cm
Green5 mm84″ x 48″213cm x 153cm
Green5 mm96″ x 60″244cm x 153cm
Green5 mm120″ x 84″305cm x 214cm
Dark Blue5 mm60″ x 48″153cm x 122cm
Tabel ukuran & tebal kaca warna

5. Kaca Tempered

ukuran kaca tempered

Kaca tempered sangat bermanfaat karena memiliki ketahanan hingga 5x lipat dari kaca biasa. Sifat tersebut membuatnya sering digunakan pada tempat-tempat yang membutuhkan keamanan extra.

Karena fokus utama kaca tempered adalah segi ketahanan dan keamanan, pemilihan kaca ini biasanya lebih didasarkan pada tebal kaca ini.

Ada banyak pilihan ketebalan kaca tempered, mulai dari yang biasa hingga yang sangat tebal. Tentu kekuatannya meningkat dengan semakin tebalnya kaca ini.

Untuk ukuran panjang dan lebar kaca tempered biasanya hanya ada 1 ukuran standar. Di atas ukuran tersebut, Anda bisa memesan (custom order) di pabriknya dengan charge tambahan sebesar 10-30%.

BACA JUGA  Kaca Patri Adalah

Bentuk kaca ini juga bisa dipesan (misalnya melingkar atau memiliki bentuk khusus), tentunya akan ada biaya tambahan yang dikenakan pada pesanan Anda.

Jenis KacaTebal KacaUkuran Standar Kaca (milimeter)
Kaca Tempered5 mm2130cm x 3045cm
Kaca Tempered6 mm2130cm x 3045cm
Kaca Tempered8 mm2130cm x 3045cm
Kaca Tempered10 mm2130cm x 3045cm
Kaca Tempered12 mm2130cm x 3045cm
Kaca Tempered15 mm2130cm x 3045cm
Kaca Tempered19 mm2130cm x 3045cm
Tabel ukuran & tebal kaca tempered

6. Kaca Laminated

tebal kaca laminated

Selain kaca tempered, kaca laminated atau kaca laminasi juga populer untuk tempat-tempat yang memerlukan keamanan lebih. Jenis kaca ini biasanya digunakan untuk atap kaca, jendela skylight (jendela yang mengarah ke langit), kolam renang, dan lain-lain.

Kaca laminated dibuat dari beberapa lembaran kaca (biasanya 3 lembar) yang diproses menjadi 1 kaca khusus. Komposisi yang umum digunakan adalah 2 lembar kaca polos dengan lembaran PVB di tengahnya.

Lapisan PVB pada kaca laminated berguna untuk membuat kaca tetap menempel di tempat walaupun pecah. Jadi kaca ini tetap aman dan tidak akan berhamburan ke mana-mana jika sampai pecah.

Ukuran kaca laminated yang tersedia sangat beragam, mulai dari memiliki ketebalan yang berbeda sampai menggunakan lembaran kaca dengan tebal yang berbeda.

Sama seperti kaca tempered, jenis kaca ini hanya memiliki 1 ukuran standar untuk lebar dan panjangnya. Untuk pemesanan di atas ukuran itu akan dikenai charge tambahan.

Jenis KacaTebal KacaKomposisi (Kaca+PVB+Kaca)Ukuran Standar Kaca (milimeter)
Kaca Laminated6.38 mm3 mm + 0.38 mm + 3 mm2130cm x 3045cm
Kaca Laminated8.38 mm5 mm + 0.38 mm + 3 mm2130cm x 3045cm
Kaca Laminated8.38 mm4 mm + 0.38 mm + 4 mm2130cm x 3045cm
Kaca Laminated10.38 mm5 mm + 0.38 mm + 5 mm2130cm x 3045cm
Kaca Laminated10.38 mm6 mm + 0.38 mm + 4 mm2130cm x 3045cm
Kaca Laminated11.38 mm6 mm + 0.38 mm + 5 mm2130cm x 3045cm
Kaca Laminated12.38 mm6 mm + 0.38 mm + 6 mm2130cm x 3045cm
Kaca Laminated14.76 mm6 mm + 0.76 mm + 8 mm2130cm x 3045cm
Kaca Laminated16.76 mm8 mm + 0.76 mm + 8mm2130cm x 3045cm
Kaca Laminated18.76 mm10 mm + 0.76 mm + 8 mm2130cm x 3045cm
Kaca Laminated20.76 mm10 mm + 0.76 mm + 10 mm2130cm x 3045cm
Kaca Laminated22.76 mm12 mm + 0.76 mm + 10 mm2130cm x 3045cm
Kaca Laminated24.76 mm12 mm + 0.76 mm + 12 mm2130cm x 3045cm
Kaca Laminated25.76 mm15 mm + 0.76 mm + 10 mm2130cm x 3045cm
Kaca Laminated27.76 mm15 mm + 0.76 mm + 12 mm2130cm x 3045cm
Kaca Laminated30.76 mm15 mm + 0.76 mm + 15 mm2130cm x 3045cm
Kaca Laminated35.14 mm19 mm + 1.14 mm + 15 mm2130cm x 3045cm
Kaca Laminated39.14 mm19 mm + 1.14 mm + 19 mm2130cm x 3045cm
Tabel ukuran & tebal kaca laminated

7. Kaca Patri

ukuran kaca patri

Berbeda dengan jenis kaca lainnya, kaca patri tidak memiliki ukuran panjang dan lebar standar. Ini disebabkan karena kaca patri sepenuhnya dibuat berdasarkan pesanan (made-by-order). Sebagai salah satu kerajinan atau benda yang terbuat dari kaca, motif maupun ukuran kaca ini bisa disesuaikan dengan keinginan pemesan.

Harga kaca patri biasanya didasarkan pada ukuran yang diinginkan, tebal kaca bahannya, kerumitan desain, jumlah warna yang digunakan, serta teknik yang akan digunakan.

Anda perlu menjelaskan kaca patri seperti apa yang diinginkan, baru pengrajin dapat menghitung perkiraan biayanya. Karena itulah harga kaca patri per lembarnya bisa berbeda-beda antara pengrajin satu dengan lainnya.

KESIMPULAN SINGKAT

Mengetahui ukuran kaca penting dalam penyusunan biaya yang diperlukan untuk pembuatan bangunan Anda. Kami harap daftar harga yang sudah kami tulis di artikel ini dapat bermanfaat bagi Anda.

Sebagai salah satu bagian dalam indusri konstruksi, kaca bisa menjadi usaha yang menguntungkan.

Anda bisa akan menilik sedikit tentang berbagai peluang usaha yang ada di bidang ini melalui artikel kami selanjutnya: USAHA KACA.

2 thoughts on “Ukuran Kaca Standar dan Tebalnya

Leave a Comment